Mencium aroma bakaran ketika mengaplikasikan resep masakan ikan bawal bakar yang satu ini sungguh menggoda selera. Aroma tersebut tentunya berasal dari beragam bumbu yang dioleskan keseluruh permukaan ikan bawal. Rasa manis dan gurih yang menonjol pada masakan ikan bawal bakar ini sungguh susah dilupakan.
Ingin mencoba? Silakan penjelasan selengkapnya berikut ini hingga tuntas supaya hasilnya memuaskan.
Bahan untuk membuat masakan ikan bawal bakar manis gurih menggoda selera:
1. 4 ekor ikan bawal, bersihkan, kemudian dikerat.
2. 3 sendok makan minyak sayur untuk menumis.
//
Bumbu untuk membumbui ikan bawal sebelum dimasak:
1. 1 sendok teh air jeruk lemon.
2. 0,5 sendok teh garam.
3. 0,5 sendok teh lada putih bubuk.
Bumbu masakan ikan bawal bakar manis gurih menggoda selera:
1. 4 sendok makan kecap manis.
2. 3 sendok makan saus tiram.
3. 1 sendok makan kecap inggris.
4. 0,5 sendok teh kecap asin.
5. 4 siung bawang putih, parut.
6. 6 siung bawang merah, diparut.
//
Pelengkap:
1. Sambal. Ini referensinya, resep sambal kencur khas Sunda atau resep sambal salak unik enaknya.
2. Lalapan.
Tips:
1. Pastikan ikan bawal yang digunakan masih dalam kondisi segar.
2. Sebagai pengganti minyak sayur, Anda bisa juga memanfaatkan mentega tawar.
Cara membuat masakan ikan bawal bakar manis gurih menggoda selera:
1. Balur ikan bawal dengan air jeruk nipis, garam, dan lada putih bubuk, diamkan selama 15 menit supaya meresap.
2. Panaskan minyak sayur untuk menumis.
3. Tumis bawang putih dan bawang merah sampai harum.
4. Tambahkan kecap asin, saus tiram, kecap manis, dan kecap inggris, aduk sampai tercampur rata.
5. Masukkan ikan bawal, masak sambil diaduk perlahan sampai tercampur rata dan meresap, angkat.
6. Bakar ikan bawal sambil dioles sisa bumbu tumisan dan dibolak-bali sampai matang, angkat.
7. Pindah ke wadah saji, masakan ikan bawal bakar manis gurih menggoda selera sudah siap dinikmati. Simak juga resep ikan bawal goreng bumbu kuning atau resep ikan bawal goreng rica-rica spesial.
resep masakan ikan bawal bakar manis gurih menggoda selera ini cukup untuk 4 porsi.